Konsumsi BBM Renault Duster, Mobil Off-Road Dengan Interior Mengesankan

Pengalaman berkendara bersama Renault Duster begitu sangat luar biasa, lengkap dengan mesin bertenaga, konsumsi BBM yang optimal, pengalaman di medan off-road dan perbukitan, serta desain interiornya yang begitu mengesankan.

Bisa dibilang Renault Duster menjadi salah satu kendaraan kelas SUV yang terbaik dan wajib dimiliki oleh para pecinta keluarga atau petualangan.

Secara keseluruhannya, Renault Duster menjadi mobil yang kokoh, tak banyak basa-basi, dan model AWD yang dapat diandalkan di berbagai macam medan.

Alhasil, Renault Duster paling pas digunakan di jalanan Indonesia yang memiliki medan tak stabil. Polisi tidur pun tidak terasa bergenjot saat dilindas oleh bannya yang besar.

Kemudian jika berbicara masalah penghematan dalam jangka panjang, ada baiknya untuk mengecek data konsumsi BBM Renault Duster berikut ini.

Konsumsi Bahan Bakar Renault Duster

konsumsi bahan bakar renault duster

  • Renault Duster 2012: 13,2 KM/L di dalam kota, dan 19,7 KM/L di luar kota.
  • Renault Duster 2013: 12,5 KM/L di dalam kota, dan 15,9 KM/L di luar kota.
  • Renault Duster 1.5L Diesel 2015: 19,8 KM/L rute campuran.
  • Renault Duster Diesel 2016: 20,0 KM/L rute campuran.
  • Renault Duster 1.5L dCi 2018: 22,7 KM/L rute campuran.
  • Renault Duster 1.6L 2021: 13,9 KM/L rute campuran.

Dikenal dengan sebutan Dacia, Renault Duster sebenarnya masuk ke dalam mobil segmen C yang diproduksi dan dipasarkan oleh pabrikan Prancis dan anak perusahaannya di Rumania, Dascia, semenjak tahun 2010 lalu.

Sejauh ini sudah ada 2 generasi yang mana varian teranyarnya mulai dirilis semenjak musim gugur tahun 2017 kemarin.

Khusus untuk generasi kedua yang pertama kali diperkenalkan pada Frankfurt Motor Show pada November 2017 lalu, Renault Duster dilengkapi dengan power steering elektrik, sistem kamera Multiview yang terdiri dari empat kamera, sistem peringatan titik buta, kontrol iklim otomatis, sistem entri, dan pengapian tanpa kunci.

⚡LAGI VIRAL!  Konsumsi BBM Mercedes-Benz AMG A 35, Tenaganya Mencapai 302 Hp Loh!

Spek Mesin

renault duster harga

Tapi seperti halnya kendaraan pada umumnya, Renault Duster juga menyimpan banyak kelebihan sambil membawa kekurangannya yang harus kita maklumi.

Sebagai mobil yang dipersenjatai oleh mesin diesel K9K berkapasitas 1.5L yang hemat namun bertenaga, sayangnya Renault Duster kurang begitu dikenal di Indonesia seperti halnya merk mobil dari Jepang atau Jerman.

Padahal saat dipacu di jalanan, mobil ini mampu menghasilkan output tenaga sebesar 156 Hp. Mesin ini juga sebenarnya digunakan untuk merk mobil mewah seperti Mercedes-Benz A-Class dan GLA-Class yang pernah dirilis pada tahun 2021 kemarin.

Perbedaannya terletak dari sisi harga yang mana Renault Duster jauh lebih murah dibandingkan dengan Mercedes.

Interiornya Memikat

renault duster 4x4

Sekalipun interiornya terasa nyaman dan nikmat saat diduduki, akan tetapi bagi sebagian besar orang yang menyukai mobil sport, mungkin agak sedikit hambar.

Berbeda dengan seseorang yang sudah cinta mati dengan nuansa minimalisme, maka bagian interiornya akan terlihat begitu pas dan memikat.

Selain itu, ruang kargo dan bagasi nampak begitu bagus, dengan kapasitas bagasi seat-up sebesar 445 liter, dan bisa kita nilai cuukup besar untuk mobil seukuran Duster.

Ruang kargo yang besar ini pun tak membebani konsumsi BBM yang dimilikinya, dan tetap menjadi salah satu mobil MPV yang hemat di kantong.

Tampilan dan Teknologi

renault duster diesel

Dengan bagian interiornya yang begitu nampak minimalis, maka tak heran jika bagian luar atau eksteriornya cukup kasar agar jauh lebih seimbang.

Sisipan hitam di bumper depan dan belakang ebrsama-sama menciptakan tampilan off-road yang kuat dan khas, dengan lampu belakang yang mengingatkan kita pada jeep kecil.

Namun berbeda dengan tampilan eksterior dan interiornya yang sederhana, teknologinya cukup modern karena dilengkapi dengan fitur keselamatan termasuk blind-spot monitoring, emergency brake assist, dan kamera mult-view yang semuanya dipasang sebagai bagian dari fitur standar.

⚡LAGI VIRAL!  Konsumsi BBM Lexus RX 300 F Sport, SUV Besar Tapi Mesin Mini

Konektivitas telepon juga dapat dicapai melalui Apple CarPlay atau Android Auto, tergantung dari preferensi masing-masing.

About Mobil Series

Check Also

Konsumsi BBM Fuso Fighter FN 62, Mobil Aset Pengundang Cuan

Siapa bilang mobil hanya bersifat liabilitas? Buktinya, sekalipun konsumsi BBM miliknya sangatlah deras, akan tetapi …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *