Konsumsi BBM Toyota Avanza, Klaim Pabrik vs Kenyataan!

Sebagai kendaraan MPV, Toyota Avanza cenderung menjadi pilihan terjangkau untuk semua orang. Dari aspek penghematannya saja, konsumsi BBM Toyota Avanza cukup bersaing dengan kendaraan lain.

Tak heran jika kuda ini seringkali dijadikan senjata bagi pejuang taksi online dalam mencari nafkah, mengingat konsumsi bahan bakarnya yang tak bikin modal tekor.

Namun sebelum menilik lebih jauh, kamu harus tahu dulu bahwa Toyota Avanza itu memiliki 2 kapasitas mesin yang berbeda, yaitu 1300cc dan 1500cc.

Konsumsi BBM Toyota Tipe Mesin VS Tahun Keluaran

konsumsi bahan bakar toyota avanza

Secara rata-ratanya, konsumsi BBM Toyota Avanza bisa kita bedakan dari kapasitas mesin yang disediakan, yakni:

  • Toyota Avanza 1.3: 12 KM/L di dalam kota, dan 13-15 KM/L di luar kota atau jalan tol.
  • Toyota Avanza 1.5: 9-12 KM/L di dalam kota, dan 17-18 KM/L di luar kota.

Perlu dicatat bahwa konsumsi BBM Toyota Avanza di atas merupakan klaim dari marketing Toyota itu sendiri.

Sementara saat dipacu di jalanan secara real dengan sejumlah faktor yang menyertainya (membawa penumpang, tekanan udara pada ban, dan faktor lalu lintas), maka secara rata-rata konsumsi BBM Toyota Avanza yang diurutkan berdasarkan tahunnya adalah sebagai berikut:

  • Toyota Avanza S M/T 2007: 8 KM/L dalam kota, dan 11 KM/L luar kota.
  • Toyota Avanza M/T 2009: 10 KM/L dalam kota, dan 17 KM/L luar kota.
  • Toyota Avanza S M/T 2010: 12 KM/L dalam kota, dan 16 KM luar kota.
  • Toyota Avanza G 2011: 11 KM/L rute kombinasi.
  • Toyota Avanza Veloz A/T 2012: 10-11 KM/L dalam kota, dan 15-16 KM/L luar kota.
  • Toyota Avanza E 2010: 11 KM/L di jalan tol.
  • Grand New Veloz 1.3 M/T 2015: 15-16 KM/L jalan toll.
  • Toyota Avanza E 2017 A/T: 9-13 KM/L di jalan tol.
⚡LAGI VIRAL!  Konsumsi BBM Kia Picanto Menjadi Mobil Kecil yang Ideal

Variasi takaran ini memang cenderung membingungkan buat para new comer. Untuk amannya, gunakan patokan 1.3 dan 1.5 saja biar lebih mudah dalam menggunakan keputusan.

Perbandingan Antara Mesin 1.3 dan 1.5

konsumsi bbm toyota avanza 1300 cc

Saat pertama diluncurkan, Avanza awalnya tersedia dengan dua level trim berbeda, yakni 1.3 E dan 1.3 G, yang mana keduanya ditenagai dengan mesin empat silinder K3-DE 1.3 liter yang dikawinkan dengan transmisi manual 5 kecepatan.

Avanza 1.3 S dengan transmisi otomatis 4 percepatan akhirnya menyusul tak lama berselang daripada itu.

Kemudian pada bulan Oktober 2006, trim 1.5 S akhirnya diperkenalkan sebagai salah satu produk andalan Toyota Avanza.

Mobil ini didukung oleh mesin bensin 3SZ-VE 1,5 liter VVT-i bersama dengan bumper depan dan gril yang super unik.

Para desainer Toyota Avanza bisa dibilang sangat giat dalam melakukan update-an dari mahakaryanya tersebut.

konsumsi bbm toyota avanza 2021

Seperti misalnya, Avanza menerima pembaruan dengan langit-langit yang lebih oke dan ergonomis dengan alur tertentu demi menciptakan aliran udara.

Varian terbaru menerima kisi-kisi jala bumper depan, menambahkan hiasan lampu kabut, dan aksen krom di jendela bagian belakang.

Tak tanggung-tanggung, mereke pun kembali meng-update trim 1.3 E dan 1.3 G yang awalnya hanya berupa transmisi kecepatan manual 5-percepatan, kini sudah dipersenjatai dengan opsi transmisi otomatis 4-kecepatan semenjak tahun 2009 silam.

Namun bukan serta merta kita bisa menilai mana yang lebih baik dengan begitu mudah dari data tersebut. Untuk itulah, kita coba tilik dari sisi penghematan dan daya penggunaan bahan bakar pada kendaraan yang satu ini.

Klaim 1.5 Lebih Hemat Daripada 1.3

konsumsi bbm toyota avanza veloz

Sebenarnya, konsumsi BBM Toyota Avanza itu banyak sekali faktor yang mempengaruhi, terutama cara dan kebiasaan kita dalam mengemudi.

⚡LAGI VIRAL!  Konsumsi BBM Daihatsu Gran Max Pickup, Besutan Dalam Negeri yang Dapat Diandalkan!

1.5 yang katanya lebih hemat daripada 1.3 memang cenderung masuk akal, karena kapasitas 1500cc yang lebih tinggi membuat kita tak perlu menginjak pedal gas sedalam sumur hanya karena ingin mendapatkan tenaga yang dibutuhkan.

Itu berarti, konsumsi BBM pun akan semakin sedikit. Ini tentunya menjadi keuntungan bagi kamu yang baru saja belajar mengemudikan mobil karena tak memerlukan skill dan pengalaman tinggi untuk mengatur pedal mobil saat berkendara.

About Mobil Series

Check Also

Konsumsi BBM Fuso Fighter FN 62, Mobil Aset Pengundang Cuan

Siapa bilang mobil hanya bersifat liabilitas? Buktinya, sekalipun konsumsi BBM miliknya sangatlah deras, akan tetapi …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *