Konsumsi BBM Tata Xenon XT, Keluarga dan Barang Bawaan Muat!

Setelah sekian lama, sang produsen otomotif dari India akhirnya merilis sebuah mobil yang disebut sebagai Tata Xenon XT dengan konsumsi BBM yang jauh lebih hemat daripada pendahulunya, akan tetapi bersama mesin yang lebih jagoan.

Kuat, tampilan sporty, akomodasi yang nyaman, dan sesuai dengan harga jualnya menjadi 4 dari sekian banyak kelebihan yang bisa kita dapatkan.

Kemudian dari handling dan gaya berkendaranya sendiri, mobil ini memungkinkan kita melewati berbagai macam kondisi jalanan tanpa merasa kesusahan berkat ketinggian dan kekuatan yang dimilikinya.

Cengkeramannya di jalanan sangat luar biasa sehingga bisa kita masukan ke dalam kendaraan besar yang sempurna untuk dijadikan teman logistik.

Terdapat pilihan 4 kabin sehingga memberikan kita opsi membawa keluarga sambil bekerja membawa barang muatan.

Dengan nilai gunanya yang tinggi tersebut, kita pun disuguhkan oleh data konsumsi BBM dari Tata Xenon XT yang hemat berikut ini.

Konsumsi Bahan Bakar Tata Xenon XT

konsumsi bahan bakar tata xenon xt

  • Tata Xenon XT 2015: 13,5 KM/L rute campuran.
  • Tata Xenon XT 2016: 10,2 KM/L di dalam kota, dan 13,5 KM/L di luar kota.
  • Tata Xenon XT 2017: 10,0 KM/L di dalam kota, dan 12,0 KM/L di luar kota.
  • Tata Xenon XT 2018: 13,0 KM/L rute campuran.

Kendaraan ini sebenarnya masih masuk ke dalam keluarga Xenon yang pernah dirilis pada tahun 2008 menggantikan papan nama Telcoline.

Dari sana, merekan ini terus mengembangkan produknya sesuai dengan kebutuhan masing-masing pengguna, dimulai dari Tata Xenon HD hingga Tata Xenon XT.

Khusus untuk XT, namanya sendiri memiliki kepanjangan (Cross Terrain) dengan menyediakan kabin hingga 4 pintu dan tempat duduk untuk 5 orang, dan diluncurkan pertama kali pada tahun 2009 lalu.

⚡LAGI VIRAL!  Konsumsi BBM Daihatsu Xenia 1.0, 1.3, dan 1.5! Mana yang Lebih Awet?

Setelah lebih dari 10 tahun berkiprah di pasaran internasional, akhirnya Tata Xenon XT sampai ke Indonesia yang sebelumnya sudah diterima dengan baik di Eropa sana, terutama di Spanyol dan Italia.

Mesin dan Klaim Konsumsi BBM

tata xenon xt 4x4

Sebagai kendaraan teranyar setelah Tata Xenon HD, varian XT ini ternyata memiliki kapasitas mesin diesel yang lebih rendah, yakni sekitar 2.2L atau 2179cc saja.

Berdasarkan spesifikasi tersebut, mobil ini mampu mengeluarkan tenaga kuda mencapai 138 Bhp dan torsi hingga 320 Nm, yang mana cenderung lebih besar daripada para pendahulunya.

Menariknya, meskipun output power-nya nampak menjanjikan, sang produsen sendiri mengklaim bahwa mobil ini mampu berlari sejauh 13,5 km hanya berbekal satu liter bensin saja.

Sekalipun sarat akan penumpang dan muatan, bahan bakarnya hampir-hampir tak terpengaruh sama sekali.

Kita bisa membawa hingga 5 orang penumpang, tetapi idealnya hanya 4 orang saja agar terasa nyaman selama di perjalanan. Sementara muatan yang disarankan tidak boleh lebih dari 1,9 ton demi keselamatan di jalan raya baik bagi kita maupun pengguna jalan yang lain.

Salah Satu Pickup Mengusung Kenyamanan

tata xenon xt 2020

Secara singkatnya, Tata Xenon XT ini menjadi salah satu pilihan bagi keluarga sekaligus dapat digunakan untuk kebutuhan mengangkut barang bawaan.

Bahkan banyak para pengguna di negaranya sendiri mengaku bahwa kendaraan pickup yang satu ini sudah menjadi salah satu pelopor di India.

Bayangkan saja, kita difasilitasi oleh AC berpendingin dan 5 tempat duduk, di mana menjadi fitur yang jarang bisa kita temukan dalam mobil pickup manapun.

Dalam berbagai macam cuaca – termasuk hujan deras – Tata Xenon XT tetap memiliki mobilitas yang tinggi sekalipun sarat akan barang bawaan dan penumpang.

⚡LAGI VIRAL!  Konsumsi BBM BMW i3 Menarik Minat Berbagai Macam Kalangan

Interior dan Eksterior yang Tak Ngasal

tata xenon xt price

Menurut salah seorang pengguna yang berhasil diwawancarai oleh MobilPribadi.com melalui sebuah forum luar negeri mengaku bahwa eksterior dari Tata Xenon XT ini cukup hebat saat dilihat dari berbagai macam sisi.

Bagiannya tersebut kemudian diperhebat dengan bagian interiornya yang juga tak dibuat dengan cara ngasal.

Posisi ventilasi udaranya sangat bagus untuk membuat kita tetap nyaman dan tak pengap selama berkendara. Mekanisme sabuk pengamannya sangat lengket sehingga memberikan keamanan dalam berbagai macam kondisi di jalanan.

About Mobil Series

Check Also

Konsumsi BBM Fuso Fighter FN 62, Mobil Aset Pengundang Cuan

Siapa bilang mobil hanya bersifat liabilitas? Buktinya, sekalipun konsumsi BBM miliknya sangatlah deras, akan tetapi …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *